Home » » Cahaya

Cahaya

Written By Amoe Hirata on Minggu, 29 Desember 2013 | 08.01

Allah (Pemberi) cahaya
(kepada) langit dan bumi.
perumpamaan cahaya Allah,
adalah seperti sebuah lubang yang tak tembus,
yang di dalamnya ada pelita besar.
pelita itu di dalam kaca
(dan) kaca itu seakan-akan bintang
(yang bercahaya) seperti mutiara,
yang dinyalakan dengan minyak dari pohon yang berkahnya,
(yaitu) pohon zaitun
yang tumbuh tidak di sebelah timur
(sesuatu) dan tidak pula di sebelah barat(nya),
yang minyaknya (saja)
Hampir-hampir menerangi,
walaupun tidak disentuh api.
cahaya di atas cahaya (berlapis-lapis),
Allah membimbing kepada cahaya-Nya
siapa yang Dia kehendaki,
dan Allah memperbuat perumpamaan-perumpamaan
bagi manusia,
dan Allah Maha mengetahui segala sesuatu.

Menurut Firman-firman-Nya
Nur berarti:
Cahaya
Iman
Islam
Qur`an
Petunjuk
Jelas
Taat
Amal Shalih
Semu Selalu positif
Karena bersumber dari
Nur `ala Nur
Cahaya di atas Cahaya

Malaikat selalu positif
Karena ia terbuat dari NUR
Cahaya
Sedang Iblis dan Setan selalu negatif
Terbuat dari NAR
Api
Yang selalu bergejolak
dan tak terukur
Meski tak semua berarti negatif
Sebagaimana Jin Muslim
Yang berasal dari Api

Peradaban manusia
Seharusnya menuju CAHAYA
Bukan menuju API
Namun sekarang
Peradaban manusia
Sedang menuju ‘peradaban api’
Yang menggambarkan
Ketidakpuasan
Selalu haus
ambisius
Akan kehidupan duniawi

Allah ‘Cahaya’ langit dan bumi
Cahaya-Nya di atas cahaya
Muhammad diutus
Laksana cahaya
Dibekali ‘cahaya’
Berupa kitab mulia
Al-Qur`an
Untuk membimbing
Jin dan manusia
Dari kegelapan
Menuju cahaya

Cahaya itu
Semakin pudar
Di hati orang ingkar
Orang ingkar
Berwalikan setan
Dikeluarkan
Dari cahaya menuju
Kegelapan

Cahaya itu
Semakin benderang
Di hati orang iman
Orang beriman
Berwalikan Tuhan
Dikeluarkan
Dari kegelapan
Menuju cahaya

Banyak manusia
Buta
Di tengah terang
Cahaya
Lantaran terlena
Bujuk rayu dunia

Banyak manusia
Melihat
Di tengah kelam
Kegelapan
Lantaran terpesona
Petunjuk cahaya

Manusia berada
Pada dua
Pilihan antara
Menuju cahaya iman
atau
Menuju kekufuran
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Copyright © 2011. Amoe Hirata - All Rights Reserved
Maskolis' Creation Published by Mahmud Budi Setiawan